DINAS PERTANIAN OKU SELATAN BERSAMA DINAS PERTANIAN SUMSEL GELAR VERIFIKASI LUAS LAHAN BAKU SAWAH DI OKU SELATAN MELALUI VIDEO CONFERENCE

portal
By portal August 4, 2020 19:17

DINAS PERTANIAN OKU SELATAN  BERSAMA DINAS PERTANIAN SUMSEL GELAR VERIFIKASI LUAS LAHAN BAKU SAWAH DI OKU SELATAN MELALUI VIDEO CONFERENCE

Muaradua (04/08) Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Dinas Pertanian ikuti Video Conference (Vidcon) bersama Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Selatan, BPN Provinsi Sumatera Selatan, dan BPS Sumatera Selatan membahas Verifikasi Luas Lahan Baku Sawah di Kabupaten OKU Selatan, Selasa (04/08/2020).

Bertempat di Ruang Vidcon Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten OKU Selatan turut hadir Kepala BPN OKU Selatan, Kepala BPS OKU Selatan, Kepala Dinas Pertanian OKU Selatan, dan Kepala Dinas PU PR Kabupaten OKU Selatan.

Verifikasi luas lahan baku sawah ini dilakukan untuk menyamakan persepsi antara pihak Institusi Terkait di OKU Selatan dan Institusi terkait di Provinsi Sumatera Selatan berdasarkan data dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertahanan Nasional bersama Badan Pusat Statistik (BPS), Badan Informasi Geospasial (BIG) serta Kementerian Pertanian.

Pemerintah sendiri akan merilis pembaharuan data luas lahan baku sawah, sehingga perlunya verifikasi dan konkrit terkait pendataan lahan sawah di Kabupaten/Kota, termasuk Kabupaten OKU Selatan.

Sumber : Diskominfo OKU Selatan.

portal
By portal August 4, 2020 19:17

PETA OKU SELATAN