SEKRETARIS DAERAH OKU SELATAN PIMPIN RAKOR PEMUNGUTAN RETRIBUSI JASA UMUM ATAS PELAYANAN KEBERSIHAN

portal
By portal February 13, 2024 14:29

SEKRETARIS DAERAH OKU SELATAN PIMPIN RAKOR PEMUNGUTAN RETRIBUSI JASA UMUM ATAS PELAYANAN KEBERSIHAN

MUARADUA – Sekretaris Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), M. Rahmattullah, S.STP., MM., memimpin Rapat Koordinasi Pemungutan Retribusi Jasa Umum atas Pelayanan Kebersihan, Selasa (13/02/2024).

Sekda dalam arahannya menuturkan, rapat ini menindaklanjuti koordinasi Kepala Bapenda terkait retribusi umum khususnya pelayanan publik tentang jasa pelayanan kebersihan dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan daerah.

Dijelaskannya, PAD bisa tinggi jika pelayanan publik dapat maksimal, dengan mengatasi keluhan-keluhan masyarakat terkait kebersihan pelayanan publik yang diinginkan masyarakat, dalam capaian maupun target yang ingin kita capai terkait pelayanan publik kemasyarakatan.

“Sekda berharap apa yang dilakukan ini menjadi strategi dalam menyusun rencana untuk menambah PAD, khususnya ” ujarnya.

Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten OKU Selatan, Drs. Linkulin, MM., dalam paparannya tentang retribusi menjelaskan sesuatu UUD yang baru yang telah diatur atas retribusi jasa umum atas pelayanan kebersihan.

Retribusi jasa umum atas pelayanan kebersihan tentang perubahan Perda nomor 10 tahun 2023. Atas Penyesuaian tarif yang telah disepakati bersama, per 1 Januari 2024 yang akan diterapkan atas peraturan retribusi jasa umum atas pelayanan kebersihan yang telah diatur dengan jelas.

“Diharapkan para camat dan lurah agar memberikan pengetahuan terhadap data-data yang valid dan sinkron di kelurahan masing-masing, terkait retribusi jasa umum atas pelayanan kebersihan yang telah diatur dan telah direalisasikan dari tanggal 1 Januari 2024,” ujarnya.

Hadir dalam rapat ini, Asisten Bidang Administrasi Umum, Kadin LH, Camat Muaradua, Lurah Pasar Muaradua, Lurah Batu Belang Jaya, Lurah Kisau, Lurah Bumi Agung, Lurah Pancur Pungah.

Sumber: Diskominfo Oku Selatan

portal
By portal February 13, 2024 14:29

PETA OKU SELATAN