WUJUDKAN PEMBENTUKAN HERD IMMUNITY, VAKSINASI COVID-19 DI KABUPATEN OKU SELATAN TERUS DILAKUKAN

portal
By portal December 9, 2021 16:59

WUJUDKAN PEMBENTUKAN HERD IMMUNITY, VAKSINASI COVID-19 DI KABUPATEN OKU SELATAN TERUS DILAKUKAN

BPR RANAU TENGAH – Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), Popo Ali M, B.Com., Bersama Kapolres OKU Selatan, AKBP Indra Arya Yudha melakukan peninjauan kegiatan vaksinasi di wilayah Ranau Raya, Kamis (09/12/2021). Vaksinasi ini sendiri merupakan bagian dari upaya pembentukan herd immunity di Bumi Serasan Seandanan.

Dua tempat yang menjadi tujuan peninjauan ini diantaranya Desa Simpang Sender Utara Kecamatan BPR Ranau Tengah dan di lanjutkan ke Desa Sugiwaras, Kecamatan Banding Agung.

Bupati Popo Ali dan rombongan dalam kesempatan itu meninjau jalannya vaksinasi yang diikuti oleh ratusan masyarakat. Tak sekadar meninjau, Bupati Popo Ali juga menyempatkan diri menyapa dan memberi semangat para tenaga Kesehatan yang bertugas dan masyarakat yang hendak melakukan vaksinasi COVID-19.

Bupati mengapresiasi para tenaga Kesehatan dan masyarakat yang sama-sama berjuang agar Kabupaten OKU Selatan betul-betul terbebas dari pandemi COVID-19. Dalam kesempatan itu juga dia berpesan agar masyarakat terus waspada terkait penularan virus corona ini.

Pasalnya, meski status risiko penularan di Kabupaten OKU Selatan termasuk dalam kategori rendah, saat ini Indonesia masih dalam bayang pandemi COVID-19. Terlebih informasi mengenai varian baru dari virus ini.

“Semoga kegiatan vaksinasi ini berjalan lancar dan membuat Kabupaten OKU Selatan semakin aman dari penularan COVID-19,” ujarnya.

Untuk hari ini, target vaksinasi di Desa Simpang Sender Utara sebanyak 600 orang dan di Desa Sugiwaras target penerima vaksin 1.000 orang terdiri dari masyarakat umum dan pelajar.

Kepada seluruh masyarakat, Bupati Popo Ali berpesan agar tidak mengabaikan penerapan protokol Kesehatan dalam kegiatan sehari-hari agar terhindari dari penularan virus corona.

Sumber: Diskominfo OKU Selatan

portal
By portal December 9, 2021 16:59

PETA OKU SELATAN