KHOTMIL QUR’AN DAN PELANTIKAN PIMPINAN ANAK CABANG MUSLIMAT NU KECAMATAN BUAY RAWAN

By September 30, 2023 17:47

KHOTMIL QUR’AN DAN PELANTIKAN PIMPINAN ANAK CABANG MUSLIMAT NU KECAMATAN BUAY RAWAN

Buay Rawan (30/09) Mewakili Bupati OKU Selatan Popo Ali M.,B.Comm. Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pemkab OKU Selatan Ahmad, S.Pd.I. menghadiri. Khotmil Qur’an dan Pelantikan Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU Kecamatan Buay Rawan, Sabtu (30/09/2023).

Pengesahan Pelantikan Pengurus PAC Muslimat Kecamatan Buay Rawan ini dilakukan langsung oleh Ketua PC Muslimat NU OKU Selatan Ibu Naila Alya Hasanah.

Kegiatan yang digelar di kediaman Bapak Yasin Desa Sukajaya, Turut hadir dalam kesempatan ini Dewan Penasehat PC Muslimat NU OKU Selatan Ibu Isyana Lonitasari Popo, Kabag Kesra, KH Inspektur PC NU Pahrul Romzi, Camat Buay Rawan, KH Imam Syarbini PV Syuriah NU OKU Selatan, dan Undangan lainnya.

Dalam sambutan Bupati OKU Selatan yang disampaikan oleh Staf Ahli menyampaikan, sangat mengapresiasi terselenggaranya kegiatan Khotmil Qur’an yang menandai telah selesainya tahap pembelajaran sesuai dengan target yang ditetapkan. “Kami yakin ini adalah bagian dari proses panjang serta komitmen serius dalam menumbuhkan generasi penerus yang cerdas serta intelektual, menjadi penebar manfaat sekaligus memiliki karakter mulia dan akhlakul karimah,” ungkapnya.

“Khotmil Qur’an yang melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh Ibu-ibu pengajian, harapan kita semua pelantikan pimpinan anak cabang muslimat NU Kecamatan Buay Rawan dapat berjalan sukses dan lancar sehingga dapat amanah dalam mengemban tugas dengan sebaik-baiknya. Saya atas nama Pemerintah OKU Selatan dan pribadi mengucapkan selamat kepada para pengurus anak cabang muslimat NU Kecamatan Buay Rawan yang telah dilantik semoga lebih optimal dalam menjalankan tugas demi mencapai tujuan organisasi,”sambungnya.

Dewan Penasehat PC Muslimat NU OKU Selatan Isyana Lonitasari Popo dalam arahannya berpesan, bahwa dalam menghadapi pemilu nanti, tugas muslimat NU untuk mengajak keluarga kerabat maupun semua, untuk kita bersama-sama menjaga kerukunan dalam menghadapi pemilu khususnya di Kabupaten OKU Selatan.

“Saya juga berharap, PAC Muslimat NU juga dapat mencari TK maupun Paud dibawah naungan Kemenag agar dapat menaungi TK/Paud, dikarenakan angka pelecehan seksual terhadap anak-anak yang meningkat sekarang. Sehingga dengan keberadaan kita sebagai pengurus PAC NU di Kecamatan yang menaungi TK atau Paud bisa mencegah sekaligus menjelaskan kepada guru tentang bahaya kasus kriminal kepada anak-anak, dalam mengurangi angka kriminal kepada anak-anak di OKU Selatan,” ujar Isyana.

Imam Syarbini Dalam sambutannya mengucaplan terima kasih atas nama pengurus PC NU OKU Selatan, bagi anggotanya yang baru saja dilantik niatkan ini sebagai amal ibadah ibu-ibu untuk mencari ridho nya Allah dalam berjuang membesarkan memajukan NU OKU Selatan.

Sumber : Diskominfo OKU Selatan.

By September 30, 2023 17:47

PETA OKU SELATAN