WAKIL BUPATI OKU SELATAN LEPAS PESERTA WAWASAN KEBANGSAAN PASKIBRAKA KE DAERAH ISTIMEWA JOGJAKARTA.

portal
By portal November 29, 2022 15:49

WAKIL BUPATI OKU SELATAN LEPAS PESERTA WAWASAN KEBANGSAAN PASKIBRAKA KE DAERAH ISTIMEWA JOGJAKARTA.

MUARADUA – Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), Sholehien Abuasir, S.P., M.Si., Lepas Secara langsung Peserta Wawasan Kebangsaan Paskibraka Tahun 2020, 2021, 2022 ke Daerah Istimewa Yogjakarta, selasa (29/11/2022), Bertempat di halaman Pemkab OKU Selatan.

Wakil Bupati Sholehien sampaikan ucapan Permohonan maaf dari Bupati Popo yang belum bisa hadir, dikarnakan ada pekerjaan yang tidak bisa diwakilkan, Wabub juga sampaikan arahannya kepada peserta yang akan berangkat ke Jogja pada hari ini, jaga nama baik Kabupaten OKU Selatan, jaga kedisiplinan harus terus berhati- hati dan pandai membawa diri di daerah orang lain.

Wawasan Kebangsaan ini dengan tujuan ke Daerah Istimewa Yogjakarta merupakan giat untuk menambah pengalaman mengenai wawasan kebangsaan, Jumlah anggota Paskibraka yang melakukan perjalanan wawasan ini berjumlah 99 peserta Paskibra yang terdiri dari Putra dan Putri tingkat SMA sederajat OKU Selatan, dan Official berjumlah 51 peserta yang akan di berangkatkan untuk ikuti kegiatan Wawasan Kebangsaan Paskibraka Tahun 2020, 2021, 2022.

Turut hadir Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Forkopimda, Asisten, Pengadilan Agama, Kadispora, Kadisdik, Kaban Kesbangpol dan Tamu Undangan lainnya.

Sumber:  Diskominfo OKU Selatan

portal
By portal November 29, 2022 15:49

BUPATI DAN WAKIL BUPATI OKU SELATAN

PETA OKU SELATAN