OKU SELATAN TEMPATI POSISI KETIGA KLASEMEN AKHIR PORPROV SUMSEL XIII TAHUN 2021

portal
By portal November 29, 2021 12:09

OKU SELATAN TEMPATI POSISI KETIGA KLASEMEN AKHIR PORPROV SUMSEL XIII TAHUN 2021

BANDING AGUNG – Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) berhasil menempati posisi ketiga klasemen akhir pada even Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan (Sumsel) XIII tahun 2021. Hal tersebut secara resmi ditetapkan saat penutupan Porprov Sumsel di Pelataran Danau Ranau, Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan, Minggu (28/11/2021) malam.

Pada even ini, Kontingen Kabupaten OKU Selatan berhasil mengumpulkan 60 medali emas, 46 medali perak, dan 49 medali perunggu.

Atas pencapaian ini, Bupati OKU Selatan, Popo Ali Martopo, B.Com., mengapresiasi usaha dan kerja keras para atlet, pelatih dan official yang telah berjuang hingga akhir dan membawa Kabupaten OKU Selatan berada dalam posisi tiga besar. Dia juga mengucapkan terimakasih atas partisipasi dari seluruh pihak yang turut mensukseskan kegiatan ini baik itu tim kesehatan, keamanan dan lainnya.

Menurutnya, hal ini tidak akan tercapai tanpa kerjasama dari berbagai pihak ini. Dia berharap, apa yang dicapai ini dapat dijadikan sebagai motivasi untuk semakin baik lagi ke depan dan hal-hal yang dirasa kurang dapat diperbaiki sehingga ke depan dapat menjadi lebih baik lagi.

Dalam closing ceremony, Bupati Popo Ali mewakili tiga Kabupaten yang menjadi tuan rumah juga mengucapkan terimakasih atas partisipasi dari seluruh kontingen yang datang dari berbagai Kabupaten/kota di Sumatera Selatan.

“Saya mewakili 3 kab/Kota dari OKU Raya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh Pemerintah Provinsi untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan PORPROV ke XIII. Selain melahirkan bibit atlet yang baik, kegiatan ini juga membantu perekonomian masyarakat kami, ini merupakan dampak baik bagi pertumbuhan ekonomi di wilayah kami,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H. Mawardi Yahya yang menutup kegiatan Pekan mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia penyelenggara, Pemerintah Kab/Kota yang telah mengirim atlet terbaik untuk berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan olahraga tersebut.

“Dengan suksesnya Porprov ini, semoga akan melahirkan bibit atlet muda yang akan siap berlaga di PON dan memberikan prestasi lebih baik dari yang sebelumnya. Minimal kita dapat masuk 10 besar diajang PON selanjutnya,” ungkap MY.

Penutupan PORPROV Sumsel ke XIII ditandai dengan dilakukannya penyerahaan piala oleh MY kepada Juara Umum Kota Palembang dengan total raihan 120 medali emas, disusul Kab. Musi Banyuasin sebanyak 114 medali emas dari seluruh cabang olahraga yang diikuti.

Selanjutnya MY menyerahkan bendera pataka tuan rumah kepada Kabupaten Lahat sebagai tanda bahwa PORPROV selanjutnya akan dilaksanakan dikota tersebut.

Sumber: Diskominfo OKU Selatan

portal
By portal November 29, 2021 12:09

BUPATI DAN WAKIL BUPATI OKU SELATAN

PETA OKU SELATAN