DINAS KESEHATAN GELAR PERTEMUAN TERKAIT INVESTIGASI KONTAK TBC DI KABUPATEN OKU SELATAN

portal
By portal November 2, 2021 19:22

DINAS KESEHATAN GELAR PERTEMUAN TERKAIT INVESTIGASI KONTAK TBC DI KABUPATEN OKU SELATAN

Muaradua (02/11) Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Dinas Kesehatan menggelar rapat terkait Investigasi Kontak (IK) Tiberkulosis di Kabupaten OKU Selatan, Selasa (02/11/2021).

Mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten OKU Selatan dr.Mery Astuti, Sekretaris Dinas Kesehatan Zulfahmi, SKM.,M.M. pimpin langsung rapat IK TBC yang digelat di ruang rapat Sekda Pemkab OKU Selatan.

Dalam sambutannya, Sekretaris Dinas Kesehatan menyampaikan, bahwa TBC merupakan penyakit paru-paru yang disebabkan oleh virus, dan WHO menyembutkan bahwa sala hsatu penyakit menular paling mematikan di dunia. Tercatat 6 Ribu di dunia dan 4 Ribu orang meninggal akibat TBC, WHO juga mengklaim bahwa upaya dalam memerangi TBC secara global telah menyelamatkan sekitar 63 Juta Jiwa.

Kepala Bidang pengendalian dan pemberantasan penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten OKU Selatan Marlis Abadi, SKM.,M.M. juga menyampaikan bahwa pencegahan penularan TBC perlu dilakukan Investigasi Kontak TBC, dengan melibatkan seluruh pihak-pihak terkait seperti Pengelola TB dan Tenaga Kesehatan di masing-masing wilayah.

Turut hadir dalam kesempatan ini Lapas Muaradua, Para Kepala Puskesmas Se Kabupaten OKU Selatan, Pengelola TB, dan Petugas Laboratorium.

Sumber: Diskominfo OKU Selatan

portal
By portal November 2, 2021 19:22

PETA OKU SELATAN