PEMERINTAH KABUPATEN OKU SELATAN TERUS BERUPAYA MEMUTUS MATARANTAI PENYEBARAN COVID-19 DI KABUPATEN OKU SELATAN

portal
By portal August 5, 2021 21:41

PEMERINTAH KABUPATEN OKU SELATAN TERUS BERUPAYA MEMUTUS MATARANTAI PENYEBARAN COVID-19 DI KABUPATEN OKU SELATAN

Muaradua (05/09) Pemerintah Kabupaten OKU Selatan Laksanakan Rapat Evaluasi Surat Keputusan (SK) Satuan Tugas Perubahan ke 2 Tahun 2021, Kamis (04/09/2021).

Rapat Evaluasi berlangsung di Aula Pemkab OKU Selatan dan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati OKU Selatan Sholehien abuasir,SP.,M.Si., FKPD, Sekretaris Daerah, Para Kepala OPD, Para Kepala Badan dan Para Camat Sekabupaten OKU Selatan serta undangan lainnya.

Dalam Laporan Sekretaris Daerah OKU Selatan H. Romzi S.E.,M.Si. menyampaikan Sosialisasi Perubahan Surat Keputusan Bupati OKU Selatan ini membahas tentang Pembentukan Satgas Covid-19 di OKU Selatan. Selanjutnya Sekda juga mengungkapkan saat ini OKU Raya Semuanya sudah berada di Zona Merah. OKU Selatan Merupakan yang Paling Tinggi Mengalami Kenaikan Kasus Positif Covid-19, oleh sebab itu Pemerintah Daerah terus berupaya untuk memutus matarantai penyebaran Covid-19 di OKU Selatan.

Wakil Bupati OKU Selatan Sholehien abuasir,SP.,M.Si. juga Menyampaikan arahannya terkait SK tentang Pembentukan Satgas Covid-19 di OKU Selatan, Wabub menegaskan terkait Surat Edaran yang telah di Sampaikan
agar di Patuhi dan dilaksanakan dengan baik Khususnya Di Wilayah Kabupaten OKU Selatan.

Selanjutnya Wakil Bupati juga menekankan kepada Para Camat agar menyampaikan dan terus mengevaluasi Para Kepala Desa untuk Berkerja Sama dalam Memberikan Himbauan dan Arahan Kepada Masyarakat untuk tidak Melaksanakan Hajatan ataupun Kegiatan yang dapat menimbulkan kerumunan, Seluruh Pemerintah Daerah harus bersinergi dan bekerjasama dalam Penegakkan Disiplin Pelaksanaan Protokol Kesehatan didalam Kegiatan Masyarakat  oleh Seluruh Unsur Pihak yang telah dilibatkan didalam Satgas Penanganan Covid-19 OKU Selatan.

Sumber : Diskominfo OKU Selatan

portal
By portal August 5, 2021 21:41

PETA OKU SELATAN