SINERGIKAN PROGRAM DAN KEBIJAKAN LINTAS OPD, PEMKAB DUKUNG TERWUJUDNYA KESETARAAN GENDER DI KABUPATEN OKU SELATAN

portal
By portal February 22, 2022 10:08

MUARADUA – Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) melalui asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten OKU Selatan, Joni Rafles, AP., M.Si., mengapresiasi upaya Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Kabupaten OKU Selatan untuk meningkatkan kesetaraan gender di Bumi Serasan Seandanan.

Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Advokasi Kebijakan dan Pendampingan PUG dalam Perencanaan Penganggaran Responsif Gender bagi Perencana OPD Pemkab OKU Selatan yang dilaksanakan di Aula Dinas PPKBPPPA Kabupaten OKU Selatan, Selasa (22/02/2022) pagi.

Menurutnya, kegiatan ini sangat baik dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman para pengambil keputusan tentang pentingnya kesetaraan gender sesuai tupoksi masing-masing OPD.

“Kegiatan ini mendorong kesetaraan dalam penggunaan anggaran dalam kepentingan lintas gender dan menjamin aspirasi lintas gender sehingga tercipta keseteraan gender,” ujarnya.

Dijelaskannya, pengarusutamaan dalam pembangunan adalah strategi untuk mengurangi kesenjangan gender antara laki-laki dan perempuan sehingga bisa mendapatkan hak yang sama sesuai ketentuan. Lebih jauh, Joni Rafles juga menegaskan bahwa muara dari kegiatan ini adalah bertujuan untuk mengentaskan kemiskinan di Kabupaten OKU Selatan.

Melihat pentingnya kegiatan ini, dia menegaskan agar para peserta yang terdiri dari Perencana dalam setiap OPD dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga menghasilkan output sesuai yang diharapkan. Karena menurutnya, kegiatan ini membutuhkan Kerjasama lintas OPD untuk merealisasikannya, sama halnya dengan penanganan stunting.

“Banyak dari Output kegiatan dari Dinas PPKBPPPA ini akan menjadi pencapaian daerah. Mari ini kita laksanakan bersama, seperti halnnya masalah stunting. Ini harus mendapatkan dukungan dari kita, dan mari kita laksanakan bersama,” tegasnya.

Tujuannya untuk mencapai kesetaraan dan keadilan gender melalui pengintegrasian pengalaman, kebutuhan, aspirasi perempuan dan laki-laki dalam berbagai kebijakan.

Sebelumnya, dalam laporannya, Kepala Dinas PPKBPPPA, Umu Manazilawati, S.KM., M.M., menyebutkan, kegiatan ini diharapkan dapat mengintegrasikan perspektif gender dalam perencanaan dengan melihat efektivitas dan responsif gender.

Untuk itu, katanya, pihak Dinas PPKBPPPA Kabupaten OKU Selatan sengaja mengundang perwakilan OPD khususnya para perencana untuk dapat mensinergikan program dalam merealisasikan rencana pembangunan kesetaraan gender ini. “Ini tentu butuh dukungan dari seluruh OPD, jajaran pimpinan di lingkungan Pemkab OKU Selatan dan Pemerintah Provinsi,” ujarnya.

Sumber: Diskominfo Oku Selatan

portal
By portal February 22, 2022 10:08

BUPATI DAN WAKIL BUPATI OKU SELATAN

PETA OKU SELATAN

PRAKIRAAN CUACA

Muaradua
8 June, 2023, 6:11 pm
 

Berawan
26°C
flik: 28°C
barr: 1010 mb
winds: 3 m/s WSW
matahari terbit: 6:07 am
matahari tenggelam: 5:59 pm
Ramalan 8 June, 2023
siang
 

Hujan dan petir
28°C
winds: 2 m/s ESE
malam
 

Sebagian berawan
22°C
winds: 1 m/s W
More forecast...