KORPRI KABUPATEN OKU SELATAN, SERAHKAN HEWAN KURBAN 2 EKOR SAPI TAHUN 2023.

portal
By portal Juni 27, 2023 18:28

KORPRI KABUPATEN OKU SELATAN, SERAHKAN HEWAN KURBAN 2 EKOR SAPI TAHUN 2023.

MUARADUA – Dalam rangka menyambut Idul Adha 1444 H, mewakili Ketua Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kabupaten OKU Selatan M.Rahmattullah,S.STP.,M.M., Asisten Bidang Administrasi dan Umum Setda Kabupaten OKU Selatan, Herman Azedi, S.KM., M.M., menyerahkan Hewan Kurban 2 ekor Sapi kepada pengurus masjid Al-Muhtadin, Selasa (27/06/2023).

Dalam Sambutan Ketua Korpri menyampaikan Hari Raya Idul Adha merupakan hari yang bersejarah bagi umat manusia, karena Nabi Ibrohim, Siti Hajar dan Ismail telah meletakan dasar dasar keteladanan yang fundamental hingga kini masih bisa kita laksanakan yakni, pelaksanaan Ibadah Haji dan Penyembelihan Hewan Kurban.

“ Pelaksanaan Kurban yang akan laksanakan merupakan sebuah pembelajaran penting dan bersejarah bagi umat muslim, dimana kita sebagai umat manusia dalam meraih ridho Allah SWT sudah sepantasnya meneladani sifat sifat yang dicontohkan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail, Meskipun pengorbanan kita, tentunya tidak sebesar Nabi Ibrohim, tetapi kita dapat meneladani keikhlasannya,” Tuturnya.

“ Korpri berserta anggota, menyerahkan hewan Qurban kepada pengurus Masjid Al-Muhtadin, dan berharap akan terus ikut serta dalam menyerahkan hewan kurban untuk di Tahun- tahun Berikutnya. Penyerahan hewan Qurban ini untuk memberikan semangat Idul Adha 1444 H/2023 kita bersihkan diri dari Penyakit Hati, selanjutnya untuk mewujudkan rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT,” Sambungnya.

Sumber:  Diskominfo Oku Selatan

portal
By portal Juni 27, 2023 18:28

PETA OKU SELATAN

BUPATI DAN WAKIL BUPATI OKU SELATAN